CAMAT PAGAK BERI MOTIVASI PESERTA PELATIHAN PELATIHAN MC
Master of Ceremony (MC) merupakan suatu profesi yang membutuhkan keahlian dan harus dipelajari terlebih dahulu mengingat dalam memandu suatu acara baik acara resmi maupun yang lainnya seperti panggung gembira dan lain sebagainya ada langkah-langkah yang perlu dipatuhi agar suatu acara dapat berjalan sukses. Untuk bisa menciptakan MC yang handal, maka perlu dilakukan suatu pelatihan seperti yang dilakukan oleh Pengurus RW 06 Desa Sumbermanjing Kulon menggelar Pelatihan Master of Ceremony (MC), baik untuk acara resmi maupun acara panggung hiburan. Tersebut dilaksanakan di Camp RW 06 Sumakul yang terletak di rumah Ketua RW 06 Desa Sumbermanjing Kulon Suranto Anang Widodo, S.Pd., yang juga saah seorang pengajar di SMP Negeri 1 Pagak, Dusun Krajan RT 22 Desa Sumbermanjing Kulon. Guna memberikan semangat atau motivasi bagi para peserta pelatihan yang berasal dari tiga kecamatan tersebut, yaitu Kecamatan Pagak, Kecamatan Bantur dan Kecamatan Donomulyo, Camat Pagak Hari Krispriyanto, S.Sos., M.Si. dengan didampingi oleh Kasi Kessos dan Kepemudaan Kecamatan Pagak dan Kasun Kulon Kali Desa Sumbermanjing Kulon meninjau pelaksanaan kegiatan tersebut pada hari Rabu (26/2). Dalam sambutannya, Camat Pagak menyampaikan beberapa hal antara lain sebagai berikut. Pertama, agar para peserta pelatihan bisa mengikuti kegiatan tersebut dengan serius mengingat kedepan akan semakin dibutuhkan MC atau pembawa acara yang profesional dalam berbagai kegiatan. Kedua, dalam melaksanakan tugasnya seorang MC harus bisa membawakan dengan baik termasuk masalah intonasi suara dan bahasa tubuh. Ketiga, seorang MC harus mempunyai koordinasi yang baik dengan pihak panitia atau penyelenggara acara sehingga tidak kesalahan dalam proses membawakan acara. Kedepan, Camat Pagak berharap agar pelatihan semacam ini akan bisa dilaksanakan lebih intensif dan melibatkan berbagai pihak termasuk para pelajar serta kalau bisa minimal dilaksanakan oleh pihak pemerintah desa sebagai wujud pemberdayaan masyarakat di desa.