Detail Berita

KETUA TP PKK KECAMATAN PAGAK IKUTI KEGIATAN SENAM TERA

Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Pagak Dyah Hari Krispriyanto, SE mengikuti kegiatan Senam Tera Indonesia (STI), yang diselenggarakan oleh Pengurus STI Kepanjen bekerjasama dengan Pengurus STI Cabang Malang bertempat di areal lingkungan Stadion Kanjuruhan Kepanjen pada hari Minggu (9/2). Turut hadir dan mengikuti kegiatan tersebut adalah Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Malang Hj. Anis Zaidah Wahyuni Sanusi, SE beserta Pengurus Tim Penggerak PKK Kabupaten Malang, Wakil Walikota Malang, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Malang, para Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan di Kabupaten Malang serta para penggiat Senam Tera Indonesia yang tersebar di Kabupaten Malang dan Kota Malang yang rata rata adalah para lanjut usia. Meskipun berada dalam suasana rintik hujan di areal Stadion Kanjuruhan, tetapi para penggiat Senam Tera Indonesia yang mayoritas adalah kaum lansia tetap bersemangat dalam mengikuti proses senam mulai tahapan pemanasan, tahapan inti sampai tahapan pendinginan. Gerakan yang ada pada senam tersebut juga cocok bagi kaum lansia, sehingga diharapkan akan dapat membantu mereka di dalam ikut menjaga kesehatan di tengah usia yang mulai dan telah memasuki senja atau lanjut usia.

Berita Lain